You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rawa Belong Surganya Pecinta Bunga
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Pasar Rawa Belong Tempat Penjualan Bunga di Ibukota

Pasar Bunga Rawa Belong di Jl Sulaiman, Kelurahan Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, masih menjadi tempat penjualan bunga di Ibukota. Tak heran, pasar ini menjadi "surga" bagi pecinta bunga.

Omset dalam sehari bisa mencapai Rp 2 juta

Beragam bunga potong baik lokal maupun impor seperti, mawar, anggrek, melati, lili dan tulip dapat dengan mudah ditemui di sini. Harga yang ditawarkan pun terbilang murah dibandingkan dengan tempat penjulan bunga di lokasi lain.

Rikwanto Yusuf (35), salah seorang pembeli mengatakan, di pasar ini bunganya bagus-bagus dan harganya murah.

Jelang Natal, Pasar Rawa Belong Siapkan Tenda

"Di sini harganya relatif terjangkau," kata Rikwanto, kemarin.

Sementara, Yeli yen (23), salah seorang pedagang menuturkan, dirinya sudah berjualan sejak sembilan tahun lalu. Bunga yang dijualnya pun sangat beragam, baik jenis maupun warnanya.

"Harga per tangkai mawar dijual Rp 9.000. Saya juga menjual bunga dengan sistem ikat atau buket yang harganya bisa mencapai ratusan ribu rupiah," ujarnya.

Menurut Yeli, bunga yang paling dicari yakni, bunga mawar dan lili. Untuk kebutuhan bunga lokal biasa didatangkan dari Bandung.

"Omset dalam sehari bisa mencapai Rp 2 juta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16090 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3420 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2449 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1512 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1395 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik